-->
Menu
/ /
10 Things I Hope from GagasMedia #unforgotTEN

A VERY HAPPY BIRTHDAY GAGASMEDIA!!!!!! <=)




Happy birthday the awesome one, Gagas Media! 

 Nggak kerasa udah10 tahun aja, dan kalo diibaratin anak kelas 5SD lagi enerjik-enerjiknya menikmati masa-masa awal pubernya. . Yap, semakin maju dan melanglang buana di jagad penerbitan ya! Dan semoga novel-novelmu semakin disukai dan laku di pasaran (:

10 tahun masih muda banget loh Gas, Keep shining ya!

FYI, tiap ke toko buku entah kenapa novel-novel Gagas Media selalu mampu menghipnotis buat cepet-cepet dibeli. Kenapa sih Gas pada ngegemesin semua? Kan kalo akhir bulan jadinya cuma bisa mupeng aja :-{ hehehe sedikit curhat boleh ya?

Kalo dilihat-lihat, sebagai penikmat novel, novel-novel kamu berkembangnya pesat ya. Honestly, dulu aku nggak terlalu ‘ngeh’ sama Gagas waktu lagi jamannya Teenlit lagi in banget. Tapi ya tapi, as I’ve said before, entah kenapa makin hari, makin berganti tahun gagas sukses mencuri perhatian penikmat novel dan nggak nanggung-nanggung setiap bulannya ada aja novel baru. Yang belum alam kepengen aja belum kebeli eh udah ada lagi yang baru hehehe. Kalo yang lagi hot-hotnya sih serial STPC, For God Sake mau banget ngelengkapin koleksinya , eh teryata novelnya mbak Winna “Melbourne Rewind” terbitnya deketan sama restartnya mbak Nina Ardianti. Duh, mana AYCE juga udah terbit lagi. Hehe doakan ya semoga secepatnya bisa ngelengkapin yang pengen banget dilengkapin, Amin. (Nasib anak kuliahan)

10 wishes di 10 tahunnya GagasMedia? Alias 10 Things I Hope from GagasMedia #unforgotTEN ?

Okey, let’s we start.

1.       First of all, semoga semakin sukses ya Gagas! Sukses menerbitkan buku-buku yang bagus, sukses melahirkan bibit-bibit penulis yang handal, dan sukses dalam menjual dan mempromosikan buku-bukunya. Semoga target selalu tercapai dan omset semakin naik ya Gas!

2.       Salut buat admin Gagas yang nggak pernah bosen jawab pertanyaan kita-kita baik di twitter maupun FB dan friendly banget.  Webnya Gagas juga kece banget deh, semoga email-email yang masuk juga bisa dijawab semua ya hehehe. Keep update dan jangan bosen-bosen untuk selalu berbagi infonya Gagas!:D

3.       Bisa kerja di GagasMedia rasanya impian banyak orang Gas. Semoga makin sering ngadain recruitment gitu ya, bukan cuma buat yang udah lulus kuliah  tapi yang sedang berkuliah juga semoga bisa dikaryakan hihi.  Semoga makin banyak juga penulis-penulis kece yang lahir dari GagasMedia.

4.       Gagaaaaas bkin magang dong, terutama buat kita-kita yang lagi liburan dan interest banget sama dunia penerbitan, especially novel-novel yang diterbitinnya. Kayanya semacam Tour sehari di kandang Gagas terus ada project yang bisa dilakuin bareng kayaknya sounds cool deh Gas. Selain bisa bikin pembaca, penerbit, bahkan penulis makin akrab juga bisa jadi bekal yang bermanfaat banget buat mereka-mereka yang emang interest dan addict banget di dunia tulis menulis, pernovelan, dan penerbitan. Kayak salah satu tagline kamu loh, “reading is hot but writing is cool”. So, ditunggu banget info magangnya :D (Oke, ini ngarep banget).

5.       Lebih banyak event yang melibatkan pembaca ya gas, kayak meet n great sama penulis, launching novel baru, tour ke kota-kota mungkin? Atau bikin temu pembaca, penulis dan penerbit sesering mungkin, biar makin akrab dan makin kompak pastinya. Bikin kerjasama juga Gas yang eventnya gandeng kampus atau sekolah-sekolah, pasti seru banget deh.

6.       Makin banyak kuis-kuis, dan lomba-lomba  ya Gas! Hopefully ada seminar sehari bersama Gagas atau semacam pelatihan menulis, tips n trick menjadi editor, gimana sih caranya bikin cover menarik, dll yang emang berhubungan dengan dunia penulisan dan penerbitan Gas. Camp on Holiday sounds great loh (:

7.       Kalo bisa nih kalo bisa harga novelnya nggak pada naik dan malahan makin murah  seiring BBM yang naik hehehe. Tetep affordable price tapi dengan kualitas yang bagus, dan semoga banyak novel-novel barunya yang bermunculan dengan cerita yang fresh dan nggak pasaran, bikin penasaran, dan bikin pengen lagi dan lagi buat beli novel-novel yang lainnya.

8.       Wishes ke 8,9,10 dan seterusnya semoga Gagas bisa tetep eksis sampai ke ulangtahunnya yang ke-25, 50 bahkan se-abad.  Sampai anak cucu kita juga bisa menikmatinya ya Gas!  Semoga selalu dilancarkan segala urusannya dan dimudahkan dalam menghadapi semua tantangan dan hambatan yang ada. Keep on fire & Keep Fighting. Dirgahayu GagasMedia, I love you!

Regards,
Iffahsari Musyrifah

Your future writer and sooner being part of you, Gagasmedia :) 
(Foreverwishes)


/ /
Bersyukur:  Mudah mengucapkan, sulit menjalankan.
Belajar sama-sama yuk! :D
/ /
Story about Us.

Chapter satu : Friendzone?

***

“ I love her but she’s my bestfriend. How should I do?”
-Reno.


“Maju......enggak.”

“Majuuuuu....enggaaaaak.”

“Maaajuuuuuu......?????”

“Enggaaaaakkkk....???”

Kalo maju, taruhannya persahabatan. Mending kalo si doi punya perasaan yang sama kaya gue. Kalo nggak? Udah mah tengsin, sakit hati lagi.

Perfect  sudah. Iya perfect, hancurnya.

ARRRRGHHHHHH!!!!!

****

Friendzone- sebuah kondisi di mana dua orang sudah terlalu dekat, sehingga tidak terpikirkan akan ada rasa suka di antara mereka.
Sialan. Gara-gara tulisan yang gue temuin dari sebuah blog hasil googlingan gue semalem, bikin gue kepikiran sampai sekarang.  “Oh No, Nggak Reno banget.” batin gue.  Kalo Kiara adek gue tahu, bisa abis gue jadi bahan tertawaannya. 
“Heh, kenapa lo Ren? Kesambet?” tanya Deon, teman sebangku gue.
Mungkin kalo kasusnya gue lagi nggak di kelas dan lagi nongkrong sendirian pasti gue disangka nggak waras. Udah asik ngelamun sendiri pake geleng-geleng kepala lagi. Perfectly crazy.
Nothing” kata gue kalem. Iyalah kalo Deon tahu yang sebenarnya bisa tengsin gue.
“Elah Bro, kalo ada apa-apa juga nggak papa. Lo tahu kan gue nggak ember?” katanya sambil meninju bahu gue pelan.
Ya, gue Reno. Arkareno Aditya. 18 yo, kapten basket, dan paling benci sama gosip apalagi digosipin. Ganteng nggak perlu ditanya. Kalo lo lo pada ngadain survey the most wanted  se-Bakti Mulya udah jelas gue yang jadi pemenangnya. Pinter? So Pasti. Berprestasi? Butuh gue kasih lihat deretan piala, medali, dan piagam gue?  Hahaha, Gila narsis banget gue.
Deon masih menatap gue intens. Ya gue tahu dan sangat amat paham kalau sahabat gue yang satu itu emang paling nggak bisa nggak kepo. Langka bukan? Kapten futsal yang sering diagung-agungkan cewek seangkatan, tentunya setelah gue ya, hobi banget sama yang namanya kepo alias mau tahu banget urusan orang. Yes he is.
“Dasar kepo. Kalo lo bukan sahabat gue dari TK udah gue usir lo dari tadi. Besok, pulang sekolah langsung ke rumah gue. Kita cerita dari A-Z.”  Kata gue sambil keluar kelas. Ya, rasanya gue butuh udara segar. Semakin lama gue di kelas, semakin kuat juga pikiran-pikiran gue bikin gue tambah bingung nggak jelas kemana arahnya.
“Siap kapten. Haha pasti soal cewek kan? Reno, Reno kenapa sih kalo soal cewek lo lemot banget. Hahahaha.”
“Udah lo diem, banyak bacot amat si.” Kata gue bete. Kampret banget emang, ketawa-tiwi di atas kegalauan gue.
“Sabar Kakanda Reno, sini belajar sama Aa Deon 1331 cara menaklukkan cewek. Dijamin semua jenis dan rupa cewek bakalan bertekuk lutut sama lo.” Katanya songong.
Oke, daripada makin keki gue langsung buru-buru cabut ke kantin.
Siang ini cukup terik, kelewat terik malah. Berhubung guru geografi gue baru melahirkan, makanya kita jadi bebas and you can do anything. Hip hip Hurray!
***
Keesokan harinya, 14:00 , Rumah Reno
“HAHAHAHAHA anjir anjir nggak nyangka gue. Demi Tuhaaaaan Unbelievable!”
Shut Up!” kata gue kesel. Gimana enggak, udah lewat dari sepuluh menit dan Deon belum bisa juga menyetop ketawanya dan gue sukses bikin Deon ngakak sampai berair mata gara-gara cerita gue.
“Gile gileeee tetep nggak nyangka gue. Terlalu absurd buat gue cerna men.”
“Dasar rese lo.” Gue pun melempar bantal ke mukanya Deon. Biarin deh kita udah kayak anak kecil main lempar-lemparan gini.
“Stop Ren stop. Oke oke gue janji nggak bakal ketawa lagi. Terus sekarang apa rencana lo buat dapetin hatinya Ara?” tanya Deon
“Nggak tau.” Balas gue singkat. Ya kalo gue tahu nggak bakalan lah gue curhat panjang kali lebar kaya gini ke dia. Dasar telmi.
“Aduh, sejujurnya gue kasian sih sama lo Ren. Giliran jatuh cinta lagi setelah sekian lama hati lo berkerak eh malah ke sahabat lo sendiri. Terlalu unpredictable banget ya?” katanya lagi sambil merenung menatap langit-langit kamar gue.
Dan jadilah gue juga mengikuti apa yang dilakukan Deon. Untuk beberapa saat kita asik dengan pikiran kita masing-masing.
“Namanya juga cinta, mana bisa milih?” kata gue akhirnya setelah membisu sekian lama.
Cinta-cinta, datang nggak diundang dan nggak pandang bulu mau ke siapa. Nggak bisa ditolak maupun dicegah.
“Simple sih Ren, lupakan atau perjuangkan.”
Dan kata-kata terakhir dari Deon sebelum pulang bikin gue kepikiran lagi.
As simple as that. Lupakan atau perjuangkan?
***
“Reno, pulang bareng yuk!”  Tiara. Ara, cewek yang sukses menjungkirbalikkan hati gue. Gue kenal Tiara udah dari gue kecil, bahkan sebelum kita sama-sama bisa ngomong. Itusih kata mama, soalnya mama gue dan Tante Citra, mamanya Ara udah sahabatan sejak SMA. Like mother like children gitu deh ceritanya.
By the way, gue sama Ara udah hafal banget kelakukan dan tabiat masing-masing. Kalo boleh jujur sih, Ara separuh hidup gue. Dari mulai kesukaannya, hobi, hal-hal favorit, cita-cita, hal yang bisa bikin dia senang, sedih, sampai hal-hal yang nggak dia suka udah gue hafal di luar kepala. Dari pacar pertama sampai mantan terakhir, dari yang cuma sekedar cinta monyet sampai bikin Ara patah hati bahkan gue udah khatam semua ceritanya. Ya iyalah, secara gue itu a shoulder to cry on nya seorang Tiara Renata.
Semua berjalan lancar bahkan udah persis kaya novel menye-menye yang sering dibaca adek gue. Dimana ada dua orang berbeda gender yang udah sahabatan sejak kecil dimana ada si A disitu ada si B. Kapanpun, dimanapun, dan dalam hal apapun si A selalu siap menjaga si B. Keduanya saling menyayangi, memahami, dan saling membutuhkan satu sama lain, tapi nggak lebih dari sekedar sahabat. Even a really close friend. Dimana nggak ada rasa berlebih yang timbul and all you do is cause she’s your best friend and you want cheer her up everyday.
Sampai saat itu, saat lo ngerasa ada sesuatu yang berbada. Saat lo merasa ada rasa berbeda ketika bersentuhan dengan sahabat lo itu, kayak semacam ada ‘setrum’ yang timbul saat sahabat lo menggandeng tangan lo, memeluk lo, bahkan saat hanya kulit lo yang bersinggungan. Padahal hal-hal kayak gitu udah jadi santapan sehari-hari sejak lama. Super weird.
“Renoooo kok malah bengong sih.” Lagi-lagi Tiara manggil gue.
“Iya, iya sorry Ra. Hehe tadi kayaknya gue terlalu asik merhatiin anak-anak yang lagi sparing deh. Maklum, senior kan harus memantau perkembangan juniornya.” Kata gue ngeles.
Posisi parkiran emang tepat di sebrang lapangan basket. Lucky me. Jadi, kalaupun hal itu gue pakai sebagai alasan ya nggak salah-salah amat sih.
Akhirnya gue sama Ara udah berada di dalam chevrolet kesayangan gue. Sebagai cowok macho gue sengaja pilih kendaraan ini waktu bokap ngasih option kado ulangtahun pas sweet seventeen  gue.
Ready princess?”
“Anytime Prince.” Kata Ara sambil ngasih senyuman terbaiknya seperti biasa yang bikin dia kelihatan makin imut aja. Berkat dua lesung pipit di pipinya dan kulit putih mulusnya semakin membuat Ara terlihat seperti Barbie. Barbie gueeee!
FYI, gara-gara drama waktu TK gue sama Ara sepakat buat manggil dengan panggilan prince and princess. Jadilah sampai sekarang kita sama-sama udah pewe dengan paggilan itu.
“Ren besok kan sabtu, jalan yuk! Bete nih besok mama papa ke Bandung seharian, masa gue ngegabut di rumah bareng Bi Inah kan nggak seru.”
“Kan bagus tuh Ra, sekali-kali ya lo emang mesti berguru ke Bi Inah. Lumayan, buat bekal masa depan.”
“Masa depan nenek lo Ren? Alah itu sih gampang, masak udah bisa, bikin kue apalagi hihi qualified lah ya.”
“Iya iya lulus SMA siap dilamar kan ya?” kata gue jahil sambil mengedip-ngedipkan mata gue.
“NGGAK GITU RENOOOO.” Balas Ara sambil teriak-teriak ke gue. Ini nih kelemahannya Ara, paling parno sama yang namanya married apalagi dijodohin. Soalnya doi punya trauma waktu kecil karena tantenya yang nikah muda ternyata selain nikahnya cepet, cerainya juga cepat. Ya mungkin efek nikah nggak pakai cinta di dalamnya kali ya.
Haish, kenapa malah jadi ngelantur kemana-mana sih Ren?
Kayaknya ngelamun udah masuk ke list  hobi baru gue nih.
“So, besok kita jalan kan? Asiiik jam 8 gue tunggu nggak pake ngaret. Oke ganteng?” kata Ara sebelum turun dan dadah-dadah ke gue. Setelah mastiin Ara udah masuk ke rumahnya, gue langsung menstarter mobil gue dan masuk ke rumah sebelah. Yap, kita tetanggaan dan rumah gue emang sebelahan persis sama rumahnya Ara.
Di satu sisi gue merasa beruntung banget bisa deket-deket setiap saat sama gebetan gue. Tapi di sisi lain?  Gue ngerasa deket tapi jauh, ngerasa udah tinggah selangkah lagi menyatakan cinta tapi lagi lagi tersandung sama status persahabatan kita.
Damn! Friend-zone. Kenapa mesti gini sih?

To be continued. 
 ***

Halooooo Happyweekend dan selamat ulang tahun juga buat kota Jakarta!
Oke oke berhubung UAS gue udah kelar dan tinggal menunggu hasilnya (sambil ketar-ketir) gue mau kasih hadiah buat kalian hihi. Selamat liburan juga ya!

Oke semoga pada suka sama cerita baru ini. Kali ini giliran Reno sama Ara yang unjuk gigi buat nunjukin kisah mereka. Em, anyway ada yang udah pernah kena friendzone? atau lagi mengalamiya? hihi stay strong ya!

Luvluv, ifa!:)


PS : jangan lupa tinggalin komentarnya. Really meaningful for me. merci <3



/ /
Apasih arti kebahagiaan buat kalian?
Uang berlimpahkah? status sosial tinggi, IPK tinggi, sukses, berperawakan menarik, cantik dan ganteng? ataukah dikelilingi kehangatan keluarga, anak sholeh, mampu menjadi pribadi yang baik, dan mampu menyelaraskan dunia dan akhirat?
Lalu apakah sekarang kalian audah mendapatkannya? Ataukah masih sebatas kebahagiaan semu?
Well, sejauh ini gue pun masih mencari dan meraba-meraba. Masih kadang2 suka merasa i'm the happiest girl, tapi bisa juga ngerasain sedih tanpa sebab yang jelas.
Ya gitu. abstrak, absurd, unpredictable.
Yes i'm blessed. Absolutely.

Hati manusia emang gampang banget ya dibolak-balik. Sedetik bersyukur banget, sedetik kemudian ngerasa nggak puas dan dikuasai pengen ini pengen itu. Life.....

"Jadi, bahagia itu apa?" 
malam ini pertanyaan di atas jadi happening banget menari-nari di otak gue.
Ya gue emang pun banyak temen yang bisa menyangga gue dikala gue rapuh.

Tapi terkadang, at some points gue masih ngerasa sendiri, kesepian, dan butuh pegangan.

Ada yang datang, pergi, dan masih bertahan. Kalo boleh rasanya pengen banget mengulang kembali masa-masa yang udah lewat. Yah, ataupun mungkin dipertemukan kembali?

Randomly feeling. Randomly thought.

So, what's the truly meaning of happiness?
Could you tell me?
/ /
(Late) birthday surprised :)
"Making a million friends is not a miracle. The miracle is to make a friend who will stand by you when millions are against you."
-@ihatequotes
Helooo today i'm so happy. So blessed with my life :D

Yayaya meskipun tadi mesti ujian dulu 100 soal tapi overall it going to be right, xx.

Beda kampus, musim ujian, & sama-sama punya kesibukan masing-masing bikin nyocokin jadwal susahnya minta ampun. Jadi setelah sekian lama akhirnya kita ketemu (lagi) juga setelah perjumpaan kita sebelumnya waktu wisata kuliner ke cikini.

Buat gue sahabat itu keluarga yang kita temukan di dunia ini, sosok yang sengaja dipertemukan Tuhan untuk melengkapi kehidupan kita. For everypain for everyfine moment we through always being together. Being us!

Emang sih udah kelewat banget buat ngerayaain hari kelahiran gue yg udah lewat lebih dari sebulan. Tanggal boleh kadaluwarsa, tapi menghabiskan waktu bersama dan bersua kembali nggak ada batas expirednya.

Thanks for today, thanks for being part of me. Dear my bestie, Angel & icin. Stay with me no matter what happened ya!<3
Ps : suka banget kadonya. The one and the only one sepatu merek nama gue. Tahun depan beliin mobil ya!:3



/ /
Unconditional Love,
Prolog.


Yes you win. You successfully tore my heart. But it always been you. Yes, you.
-Key

***

“Janji nggak bakalan ninggalin aku gitu aja kayak yang udah-udah kan?”
“Absolutely princess, Trust me.”

Kantin sekolah, langit biru, dan masa-masa putih abu menjadi saksi bisu awal bermulanya kisah cinta Keynaya Tabitha dengan seseorang yang mampu menyembuhkan luka lamanya kala itu. Step by step, berawal dari teman, kakak adek, hingga menjadi sepasang kekasih. Terlalu sering sakit hati membuat Key lantas menutup diri dari para lelaki yang mendekatinya, tapi itu tidak berlaku untuk seorang Ando, Reyfando Sastroaji, kakak kelas satu tingkat di atas Key.

Bagi Kay dan Ando, cinta bukanlah hanya sekedar status semata atau melakukan apapun bersama.  Lebih dari itu, dalam cinta haruslah ada nilai-nilai yang menyangganya. Trust, care, respect, open. Saling mendukung, saling percaya, saling menghormati, saling menjaga, dan saling terbuka.

Namun kisah cinta Kay dan Ando tidak semanis kisah percintaan di novel-novel remaja, juga tidak mudah seperti FTV-FTV pada umumnya. Ketika takdir mempersatukan mereka, namun takdir pula yang ikut andil untuk memisahkan mereka.

Ada bahagia, ada duka. Ada tangis, ada tawa. Ada bangga, dan juga ada kecewa.

You know you’ve found true love when you catch yourself falling in love with the some person over and over again-@ihatequotes.

Antara true love sama susah move on emang beda-beda tipis, sama-sama susah buat dilupain. Entah kelewat nyaman atau malah terlanjur trauma untuk menjalin sebuah hubungan?

God is good but not with people. There’s good people and bad people. Seperti pagi dengan malam, seperti jatuh cinta dan patah hati. Sedetik kamu bisa tertawa tapi beberapa detik kemudian kamu bisa menangis tersedu-sedu. 

Tak ada yang abadi di dunia ini. Lalu bagaimana dengan cinta?


Unconditional love. Sebuah kisah cinta tak bersyarat. Rela mengerti walau tak dimengerti. Rela menunggu walau tak jelas kapan penantian itu akan berubah jadi penjelasan. Siap jatuh cinta berarti siap patah hati. Siap memulai berarti telah mempersiapkan diri untuk mengakhirinya sewaktu-waktu. 

Unconditional love. Tetap bertahan meskipun terluka. Entah terlalu setia ataukah memang sudah tak kuasa mencari yang membuat lebih bahagia?

****
to be continued....


****
Do you believe that writin' make you feel better? Yes i'm prove it :D
Hellooo readers!!! ini masih suasana UAS sih tapi gimana ya gatel pengen nulis sesuatu.  Mungkin ya bakal digarap sesudah UAS, tapi ya masih nggak tau bakalan jadi cerpen atau kayak kemaren mini cerbung.
Hope you enjoy it;)

PS : maaf kalo ada typo:)

Warm regards. 
ifa
/ /

Sad is being part of life, like or dislike. We don't know what will happen next. Yeah, life is full of surprised. You'll get what you've did.

I know, super careless people like me is easy to do easy to forget and will remember after a long time-think fast-never think the feedback-Highly vulberable with unexpected things ☹☹☹

You did it, you feel it, you lose it ☹☹☹

/ /
Past Present Love : Antara aku, kamu, dan kenangan kita.
Chapter empat : I Love You, Valdo! (Ending)

 I know you’ve been hurt and it caused by me. Can you give me one more chance? I Love you, no doubt. – Valdo.
***

Vanlla’s POV

Sudah dua bulan pasca pertemuanku dengan Valdo. Selama itu kami layaknya sepasang sahabat lama yang dipertemukan kembali setelah dipisahkan bertahun-tahun lamanya oleh sang waktu. Hangout, sekedar makan siang bareng, nonton, dateng ke festival, bahkan pergi ke pagelaran musik bersama. Can I call it a date?

Waktu senggang bagiku saat ini merupakan anugerah Tuhan yang terindah di kala deadline yang terus menerus memberondongku saat ini. Tugas kuliah, kepanitiaan, sampai organisasi. Makanya pas ada rehat gini tuh  senengnya bukan main. Kalo boleh lebay sih aku menyebutnya surga dunia. Lebay banget nggak sih?

Berselancar di dunia maya sambil menikmati teh tarik dingin plus vanilla ice ceam menambah tingkat kemageranku menjadi 1024x lipat dari sebelumnya. Aku mengscroll timeline dan sengaja membaca tweet-tweet yang berserakan di homeku dan berhenti pada sebuah tweet milik @TheFactsBook yang berhasil mengunci pandanganku.

@TheFactsBook : “If you’re afraid of being happy because you think something bad is going to happen soon, you suffer from ‘Cherophobia’.

Cerophobia. Am I?

Ya aku terlalu takut dengan apa yang akan terjadi kedepannya.

Sesungguhnya akhir-akhir ini memang ada yang mengganggu pikiranku berkaitan dengan kelanjutan hubunganku dengan Valdo. Di satu sisi aku bahagia tak terkira karena pertemuan kami (kembali) yang sangat tak disangka-sangka. Namun di sisi lain aku sedih. Dia memang pernah dan sekarangpun menjadi sumber kebahagiaanku, tapi di sisi lain ia pula yang menjadi sumber dari kesedihanku.

Di-le-ma.

Aku menyebutnya First Love dilema. Ketika cinta pertamamu datang dan harapan semakin dekat untuk menjadi kenyataan, tapi bayangan masa lalu yang memilukan pelan-pelan menjadi halangan.

Ya mungkin terkesan berlebihan, tapi ya memang itulah yang terjadi. Complicated.

Dengan seenaknya ia pergi tanpa pamit dan kini ia kembali tanpa penjelasan yang setimpal. Hate but love, love but hate. ARRRRRRGGGHHHH!!!

***

Valdo’s POV

Udah berulang kali gue coba menghubungi ponselnya Vani tapi selalu aja yang nanggepin adalah mbak-mbak operator.

Nomer yang anda tuju sedang di luar jangkauan. Silahkan hubungi beberapa saat lagi. Terima kasih.

Kenapa sih Van????

Gue tau gue salah, dari FTV yang gue tonton dan novel-novel roman picisan yang sering dibaca Sisi, adek gue, cewek itu nggak suka yang namanya digantungin tanpa kejelasan. Tapi suer deh, emang timingnya belum pas kalau gue mengungkapkan semuanya sejujur-jujurnya ke Vanilla.

I mean isi hati gue.

Gue ngerti dan sangat paham kalo Vanilla masih kecewa sama sikap gue waktu dulu. Tapi hey, waktu itu gue masih SD men. Yang gue tahu gue harus ikut kemana ortu gue pergi karena itulah cap anak baik yang ada di pikiran gue.

Polos, lugu, dan sekarang menjadi sebuah belenggu.

Sempet kepikiran buat nulis surat perpisahan ala Rangga AADC yang waktu itu lagi booming banget. Tapi gue pikir gue udah ngelakuin yang lebih dari itu loh, dengan secara gentle gue minta maaf langsung sama Vanilla di depan anak-anak kelas gue maupun kelas dia.

Yes I’m the man. Not a boy.

Salah gue sih karena nggak ngomong yang sejujurnya tentang kepindahan gue. Tapi gue bisa apa? Gue nggak tega buat merusak hari bahagianya dan senyum manis yang pertama kalinya dia kasih buat gue. Lesung pipitnya man, ga kuat!

Time flies, people changes, memories stay.

Gue amat sangat paham kalo gue dulu udah melakukan hal yang sangat bodoh dengan meninggalkan Vani tanpa kejelasan. Ya meskipun jelas-jelas saat itu status kami sudah naik satu tingkat dari yang tadinya musuh bebuyutan menjadi sahabatan.

Now I’m back. I’m back for you, for us. To continue story of us.
Bukan Valdo namanya kalo bakalan nyerah begitu aja. Tunggu gue Vani!
***

Normal POV.

Jalan kemanggisan Raya No. 23, Kediaman Bapak Ardiwijaya.

“Sore tante, Vaninya ada.” Sesosok wanita cantik yang baru pulang kerja dan sepertinya hanya berselisih beberapa menit dari Valdo tampak meneliti dengan seksama tamu asing yang datang ke rumahnya.
Masih muda, tampan dan tampaknya supel dan berpendidikan. Kira-kira sepintas itulah penilaian dari Tara Amelia, Ibunda Vani.

“Kenalkan saya Valdo tante, temannya Vani waktu SD.” Valdo mencium tangan dengan sopan wanita yang sebentar lagi, jika Tuhan dan semesta mengizinkan, akan menjadi calon mertuanya.

Pede dikit boleh lah ya.

“Sebentar ya Tante panggil Vaninya dulu, biasanya jam segini sih Vani lagi bersantai di Gazebo sambil membaca majalah kesayangannya. Masuk dulu yuk Nak Valdo.” Sudah jelas bagi Tara, nampaknya pemuda inilah yang membuat anak gadisnya uring-uringan belakangan ini.

Berani jatuh cinta berarti berani juga untuk patah hati.

Awalnya Vani ogah-ogahan untuk menemui Valdo. Pasalnya ia sendiri masih bingung akan perasaannya. Bukan bermaksud geer atau bagaimana karena sampai detik inipun Valdo memang belum mengatakan isi hatinya. Tapi yang namanya wanita pasti sudah merasanyakan sinyal-sinyal tak kasat mata yang menuju ke sebuah organ bernama hati bukan?

”Mau apa lo kesini?” Vanilla masih memasang tampang juteknya. Bukannya mau judes atau semacamnya, tapi ia sendiri bingung harus bagaimana. Terlalu baik nanti disangka kegenitan. Diam saja bakalan disangka lagi sakit gigi. Ah, serba salah!

“Kalem non, biasa aja tuh bibir nggak usah pake dimonyong-monyongin segala.” Valdo hanya bisa mengulum senyum melihat kelakuan sang pujaan hati yang disaat-saat tertentu memang childishnya ampun-ampunan.

“Gausah banyak gaya deh pake senyam-senyum nggak jelas. To the point aja deh ada maksud apa lo dateng kesini?”

“Menyambung tali silaturahmi yang sempat terputus.” Singkat, padat, dan jelas. Tentunya jawaban Valdo semakin membuat Vanilla keki. Di saat-saat genting seperti ini masih saja sempat-sempatnya bercanda.

“Kangen nggak sih Van sama gue? Kok gue kangen ya udah semingguan nggak ketemu sama elo.” Valdo menatap tepat pada manik mata Vanilla. Mencoba menyelami dan membagi semua jawaban dari segala pertanyaan yang ada.

“I love you, Van.” Simple things that make you happy. Yes, the expression of love from the one who you loved.

“Valdoooooo gue kesel sama elo!!!!!”

Akhirnya Vanilla membuka suaranya dan memukul-mukul lengan Valdo tanpa ampun. Bagaimana bisa menyatakan cinta disaat seperti ini. Bahkan gencatan senjata pun belum dilakukan.

***

Vanilla’s POV.

“Yes I know you hate me, but you love me too. Right?”

Sialan sialan kenapa kegeeran banget sih tuh orang. WTF!!!! Kalo ngebunuh orang nggak diharamkan udah gue lakuin juga sekarang ini.

Nauvaldo Artedza, kenapa ada spesies nyebelin macem elo gini sih?!?!?!!!

“Gue serius Vanilla. Sekarang, dulu, dan nanti cuma elo yang ada di hati gue. The one and the only one.”  Masih dengan tatapan mautnya dan senyum mematikannya.

Ini kan Van yang selama ini elo harapin?

Rasanya angel dan devil di hati gue lagi berperang. Antara luluh atau terus mempertahankan kegengsian ini. Yayayaya!

Skak mat! Mati aja lo Van mati aja.

I love you, all my blood cell love you. All I need, all I want is you, Vanilla.”

Kalo ada yang pernah ngalamin saat-saat dimana batin lo memberontak untuk merengkuh orang yang ada di depan lo dengan segenap kerinduan, tapi di satu sisi rasa kesel lo udah nggak tertahankan. Ya, gue ngerasain itu saat ini.

VALDOOOOO!!!!! Gue bisa gila lama-lama.

Mana ada sih cewek yang nggak melting dikasih perlakuan semanis ini?

Pelan-pelan tangan gue digenggam dengan perlahan. FYI, saat ini kita udah berpindah tempat. Bukan di rumah gue lagi, tapi taman deket rumah gue.

Gue tahu, gue pernah bikin lo terluka. Gue nggak bakalan janji apapun dan mengumbar sesuatu yang nggak pasti. Tapi yang perlu lo tahu, gue bakalan berusaha dan jadi yang terbaik buat lo, buat kita ke depannya.”

“Gue pernah salah dan nggak mungkin dengan bodohnya gue bakalan mengulangi kesalahan itu. “

Manis, hangat, dan sarat akan getar-getar cinta. Sinar matanya mencoba meyakinkanku, mengalirkan sinyal-sinyal untuk percaya, percaya lagi dan siap untuk memulai kembali sesuatu yang pernah tertunda.

Namun tak kau lihat terkadang malaikat
Tak bersayap tak cemerlang tak rupawan
Namun kasih ini silakan kau adu
Malaikat juga tahu siapa yang jadi juaranya

Entah sejak kapan Valdo jadi alay gini. Nggak mungkin kan seorang Valdo jadi bermellow ria menyanyikan lagunya Mbak Dewi Lestari? Tapi ya namanya juga manusia. Kalo ada kemauan pasti ada jalan. Kalau udah niat pasti bakalan terus berusaha. Yes, He did it!

17:59, 22 Mei 2013. Di bawah lembayung senja, di sudut taman kompleks yang mulai sepi karena maghrib pun mulai menjemput. Senja memang mengantarkan mentari kembali ke peraduannya. Namun juga menjemput bulan dan bintang yang muncul dengan malu-malu menghiasi sang malam.

Bagaikan bulan dan bintang yang menerangi gelapnya malam, seperti itulah cintamu kepadaku. Jatuh cinta memang pernah membuatku merasa kehilangan, namun di waktu yang tepat dan bersama orang yang tepat semuanya terasa utuh.

“Jadi kita resmi jadian kan Van?” sambil berjalan kaki untuk balik ke rumahku Valdo tak henti-hentinya menanyakan pertanyaan yang sama. Itu lagi, itu lagi.

Setelah perdebatan yang cukup panjang, setelah kesedihan, unek-unek, perasaan, dan semua jawaban dari 
pertanyaan tersampaikan, akhirnya terciptalah sebuah keputusan.

He love me just the way I am, and I love him since at elementary school.

“Bawel lo! Sekali lagi nanya pokonya kita putus.” Haha rasain, pikirku jahil.

“Vanillaaaaaaaaaaaaaaa!!!!!” dan malam inipun ditutup dengan kami yang saling berkejaran layaknya dulu saat di sekolah dasar. De javu!

“Tangkap gue kalo bisa Val. Lo masih jago lari kan kayak dulu?”

Past present love. Antara aku, kamu, dan kenangan kita. Karena kenanganlah yang masih menghubungkan kita dan pada akhirnya menyatukan kita.

Kisah hidup manusia memang sudah diatur sebaik-baiknya. Past present love. Antara aku, kamu, dan kenangan kita. Memang sudah takdirnya mungkin bagiku untuk susah move on  dan tetap bertahan pada kekuatan cinta pertama. Ya meski sempat mengalami first love dilema sih. Bimbang sebimbang-bimbangnya.

Aku dan kamu memang saling mencintai, meskipun terpisah jarak, meskipun sempat diuji oleh sang watu. Dulu, sekarang, dan semoga untuk selamanya. Past Present Love.  Cinta memang berjuta rasanya, kadang butuh merasakan kepedihan dulu, baru merasakan kebahagiaan. Seperti coklat, awalnya terasa pahit namun lama kelamaan terasa manis.

“Valdo, I love you!”

***

Haloooo akhirnya tamat juga hehe minta maaf sebelumnya kalo ngaretnya ampun-ampunan karena biasa mau UAS banyak banget tugas akhir yang harus diselesaikan. Kisah vanilla Valdo tamat ya guys. 
jangan lupa ditinggalin jejak di komennya.


Merci beaucoup! ifa;) 


Powered by Blogger.