-->
Menu
/
Halo, selamat pagi! Yay akhirnya Hari Sabtu juga. Besok masih libuuur hurray!!:D

Seperti yang sudah aku janjikan sebelumnya, aku akan mereview event #NgobCanOPPO yang hari Minggu lalu aku hadiri. It's a wraaap! Seru banget acaranya, dapet banyak ilmu baru dan kenalan baru. Super happy! Berikut reviewnya ya!



Pertama, aku mulai dari kesan pesannya ya!

Event ini merupakan event pertama dari Blogger Perempuan yang aku datangi. Kalau kamu sudah membaca postingan aku sebelumnya pasti sudah tahu kan ya kalau aku selalu ketinggalan infonya dan kehabisan seat? *hiks* Kesan awal yang aku dapatkan saat sampai di venue adalah sedikit insecure alias minder. Kenapa? karena yang lainnya kok kayak udah pada kenal semua yah.

Sedihnya datang sendirian. Nggak ada yang kenal lagi.

Itulah yang awalnya aku pikirkan. Tapi harus survive dong yah. Sudah terpilih sebagai peserta adalah sebuah kesempatan yang nggak boleh disia-siakan. Alhamdulilah banyak dapat kenalan baru yang seru-seru. Yay!

Acaranya mulai agak terlambat dari yang di jadwalkan. But it doesn't matter. Acaranya benar-benar memuaskan audience yang datang. Kak Bebe selaku MC bisa membaca pertanyaan-pertanyaan yang ada di benak peserta. Kesempatan bertanya yang diberikan pun tidak dibatasi lho, bahkan benar-benar diberikan kesempatan untuk bertanya sampai peserta merasa puas. 

Materi yang diberikan sangat menarik., yaitu tentang grow audience from instagram and youtube. Materi yang disampaikan langsung dari pengalaman pakarnya di bidangnya masing-masing, yaitu Kak Lulu El Hasbu, selaku Fashion Blogger dan Kak Linda Kayhz selaku Beauty Vlogger terkenal. Detail banget dan memuaskan banget rasa ingin tahu aku dan peserta yang datang. Great job!


Waktu baru datang foto-foto dulu di boothnya OPPO Indonesia
Sedih deh, minta tolong mas mas fotoin tapi nggak ngasih tahu kalau backlight. Jadinya zonk deh.

How about venue?

2 Madison, Kemang. Must-visit-banget-guys! Tempatnya lucuuu banget. Super gemas! Ibaratnya ketemu gebetan tuh langsung jatuh cinta pada pandangan pertama. Untuk venue akan aku buatkan postingan tersendiri yah!

Nggak kuat banget kak! Ter-la-lu gemas!

Next, what the tips?

Oke, pasti pada penasaran kan yah kalau secara singkat, tips dan trik apa sih yang diberikan oleh Kak Lulu dan kak Linda untuk meningkatkan jumlah followers dan likes di instagram serta meningkatkan jumlah subscribers di youtube? Nggak usah takut girls, sesuai janjiku di postingan sebelumnya, aku akan membagikan rangkuman rahasia bagaimana grow up audience ala Lulu El Hasbu dan Linda Kayhz. Simak yah rangkumannya!

Kak Lulu - kak Linda - Kak Bebe

Tips instagram ala Lulu El Hasbu

Kak Lulu, penting nggak sih pakai banyak hashtag?
Kak Lulu pake aplikasi apa buat edit foto?
Kak, aku kadang milih foto aja udah kelamaan, belum lagi mikirin captionnya bingung, ujung-ujungnya aku cuma pakai emoticon dan simbol deh..... (oke ini pertanyaanku sendiri)
Kak Lulu kadang lelah nggak sih OOTD mulu?
Watermark wajib nggak sih kak?
Pakai kamera apa sih kak?
dll...dll....

Pertanyaan di atas adalah beberapa pertanyaan yang diutarakan oleh peserta #NgobCanOPPO. Pertanyaan yang aku rasa sih mewakili pertanyaan kebanyakan orang, termasuk kalian mungkin girls?

So, here the answer...

Menurut kak Lulu, salah satu hal yang wajib diperhatikan saat kita membuat postingan adalah buatlah postingan yang bermanfaat bagi orang lain, postingan yang bisa memberikan informasi ataupun inspirasi. Sesuatu yang belum banyak orang yang tahu, misalnya tempat makan baru atau tempat wisata yang anti mainstream banyak disukai oleh followers dan banyak mendapat likes karena banyak orang yang penasaran dan ingin mencoba.

Bagaimana dengan caption dan hashtag?

Kak Lulu sendiri lebih senang membuat caption yang bercerita, yaitu seperti sedang menceritakan secara langsung. Tidak perlu panjang-panjang tapi kisah yang ada di dalam foto bisa tersampaikan. Selain teknik menceritakan kisah yang ada di foto,  Kak Lulu juga sering menggunakan quotes sebagai caption. Tapi jangan sampai quotesnya nggak nyambung dengan foto ya!

Untuk hashtag Kak Lulu jarang menggunakannya, kak Lulu akan menggunakan hashtag jika ada event yang menggunakan hashtag ataupun kontrak brand dengan sponsor. Kalau mau menggunakan hashtag, usahakan yang sesuai dan jangan terlalu banyak.



Edit foto pakai aplikasi apa Kak?

Kak Lulu biasa menggunakan vsco. Tapi nggak menggunakan filternya, melainkan mengatur sendiri tingkat contrast, brightness, dll sesuai dengan yang diinginkan Kak Lulu. So, nggak perlu minder kalau kamu belum beli filter vsco guys! Untuk tone warna kak Lulu lebih menyukai nuansa biru.

Kualitas foto juga sangat penting lho guys. Nggak perlu pakai kamera atau smartphone dengan kualitas gambar yang luar biasa jika kamu belum memilikinya. Oleh karena itu kamu harus memanfaatkan cahaya sebaik mungkin agar hasilnya memuaskan dan enak dilihat.

Intinya menurut Kak Lulu, buatlah postingan yang bisa memberikan manfaat untuk orang lain. Jangan juga terlalu banyak memposting foto dalam satu hari, menurut Kak Lulu idealnya dalam satu hari kita memposting tiga foto.  Kalau mau lebih banyak kamu bisa mempostngnya di blog!

Pstt...foto yang paling banyak disukai di instagram kak Lulu ternyata bukan OOTD lho, melainkan foto travelling. Di event ini Kak Lulu sedikit curhat kalau ia pun lelah juga jika harus selalu tampil fashionable. Oleh karena itu, Kak Lulu lebih memilih tampil sesuai dengan gayanya yaitu feminim edgy dan lebih ke sporty. Saat ditanya siapa fotografer andalannya, kak Lulu langsung menunjuk suami tercintanya yang  ternyata datang juga ke acara #NgobCanOppo. Duh, baper deh baper.

Jadi udah tahu kan yah rahasianya Kak Lulu? Selanjutnya, giliran kak Linda Kayhz.

How to be professional Vlogger ala Linda Kayhz.

Uh senang yah rasanya saat melihat make up tutorial di youtube? Di #NgobCanOppo ini kita bisa langsung sharing dengan beauty vlogger Kak Linda kayhz. Kak Linda bahkan nggak segan-segan berbagi cerita dari awal ia mulai menjadi beauty vlogger. Penasaran kan? Check this out!



1. Manfaatkan semua media sosial yang kamu punya, entah fb, twitter, line, snapchat, path, dll. Kak Linda mengawali karirnya sebagai beauty vlogger dengan membagikan video yang ia buat melalui twitter dan medsos lainnya. Awalnya yang menikmati video buatan Kak Linda memang sebatas teman dan kenalan, tapi lama-lama banyak yang jadi followers dan subscribe videonya. Keren banget yah!

2. Konsisten. Jangan mengecewakan penikmat setia videomu. Usahakan selalu mengupload video pada jeda waktu yang sama. Misalnya, seminggu sekali. Tidak usah mematok hari yang penting kamu rutin meng upload videomu. Dan jangan lupa! Kamu juga harus memiliki schedule yang baik untuk mengedit videomu ya! Berikan yang terbaik untuk penonton setia videomu guys.

3. Sunlight is the best and the cheapest lighting. Manfaatkan sinar matahari untuk mendapatkan video dan foto dengan kualitas pencahayaan yang baik, terutama di waktu-waktu emas alias golden hour yaitu jam 8-10 pagi. Jadi kalau kamu belum memiliki sarana dan prasarana yang mendukung pencahayaan supaya kualitas videomu bagus, kamu bisa memanfaatkan sinar matahari dengan sebaik-baiknya.

4. Keep learning to make a goods video! Di #NgobCanOppo Mbak Linda bercerita kalau ia belajar membuat video, edit video, dsb secara otodidak melalui tutorial di youtube lho. Makin ngefans deh aku! 

5. Choose your character branding & be yourself!  Mbak Linda mengungkapkan bahwa saat ini ia belum memutuskan untuk mencoba tutorial make up yang bukan karakternya. Mbak Linda lebih senang untuk membuat tutorial yang sesuai dengan karakternya dan bangga menjadi dirinya sendiri. Bukan cuma ikut-ikutan yang sedang trend. "Kecuali kalau aku udah ahli, baru deh nggak papa.."

Di sini aku salut banget, karena prinsip kak Linda sebagai seorang beauty vlogger yang sering banget mereview produk kecantikan adalah honesty alias kejujuran. Menurut Kak Linda, kalau produknya hasilnya mengecewakan ya mending nggak usah dipost saja. Karena review produk tersebut nantinya akan dijadikan rekomendasi para sucsribers dan beauty enthusiast, nggak mungkin kan kalau mengada-ada produknya kurang baik tapi malah dipromosikan baik?

Bagi Kak Linda followers dan sucsribersnya adalah inspirasi Kak Linda : "Kalau aku lagi bingung mau post apa, aku biasanya liat komen-komen yang ada. Jadi deh aku nggak bingung lagi. Komen yang ada aku combine sama ideku biar jadi sesuatu yang beda."

Salute!

Kurang lebih seperti itulah gambaran singkat materi yang disampaikan saat Ngobrol Cantik bareng Blogger Perempuan minggu lalu. Semoga bisa bermanfaat dan diterapkan ke socmed masing-masing.

Intinya aku senang banget bisa ikutan acara ini. Thankyou banget buat Blogger Perempuan dan Oppo Indonesia atas kesempatannya untuk menghadiri #NgobCanOppo. Can't wait for another event!!! Psstt aku juga naksir parah sama selfie expertnya OPPO, Semoga segera ada rezeki dan tercapai yah!

Setelah acara berakhir kita foto bareng dulu
bonus foto aku yah satu :p

Salam sayang,
Ifa yang lagi usaha nabung buat beli hape kece beresolusi tinggi. Doakan yah!


6 comments:

  1. wah jadi sebaiknya jangan pakai hastag ya kalau share ? :D makasih tipsnya mba ifa :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nggak juga sih Hana, balik lagi ke orangnya masing-masing hehe. Kalau menurutku sih yang penting hashtag sama fotonya masih nyambung dan nggak terlalu spam :D

      Delete
  2. Aahh seru ya. Kemarin mau ikut tp ga sempet buat postingan,hahaha. Next time ikuta deeeehh..biar ketemu ifa,hihi.

    ReplyDelete
    Replies
    1. untungnya udah ketemu di IFW yah kak lisnatul jannah :P

      Delete
  3. Wah thx sharingnya ifa, semoga segera bisa memiliki hp itu ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama-sama kak. Wah amin bangeet. Makasih udah mampir kak

      Delete

Thankyou for visiting my blog. Let's connect & be a friend:D

Cheers,
Ifa

Powered by Blogger.