-->
Menu
/
Hi guys! Siapa yang di sini pengguna BCA? Ataukah kamu calon-calon nasabah BCA? 

Kali ini aku mau berbagi informasi mengenai salah satu layanan terbaru dari Bank BCA.

Sudah bisa nebak dong pastinya? :D



Nasabah BCA pastinya sudah tidak asing lagi bukan dengan Halo BCA? Kapanpun di manapun, kamu bisa menghubungi BCA melalui layanan Halo BCA di nomor 1500888. Selain melalui telfon, jika mengalami kesulitan atau membutuhkan bantuan, kamu pun bisa menanyakan melalui email di halobca@bca.co.id, maupun twitter @HaloBCA.


Beragamnya layanan Halo BCA bisa disesuaikan dengan keinginan dan kesukaanmu. Bila orang tua lebih senang mengubungi via telfon, anak muda dan dewasa muda yang gemar menggunakan internet dan medsos bisa menghubungi Halo BCA via twitter. Butuh tiga menit saja lho, untuk membalas pertanyaan kita via twitter. Aku sudah mencobanya dan memang fast response

Cepet banget lho guys
dibalesnya :D


Sebagai Generasi Millenial alias Gen Y, dengan karakteristik technology savvy dan tidak bisa terlepas dari gadget dan internet, tentunya aku juga prefer menghubungi via media sosial dengan mengharapkan respon yang cepat. Twitter Halo BCA sudah pasti masuk di list teratas aku, tapi tidak semua pertanyaan bisa aku tanyakan via mention di twitter.

Meskipun medsos pribadi, pertanyaan via  mention twitter bisa dikonsumsi publik sehingga masih ada perasaan tidak nyaman. Belum lagi karakternya yang terbatas, yaitu 150 kata. Nanggung-nanggung sedap yah kalau bertanya via mention twitter karena harus membagi pertanyaan ke dalam beberapa tweet. Do you feel the same, guys?

Siapa di sini yang nggak bisa lepas dari chatting dan medsos? Hayo, bangun tidur, lagi di jalan pulang dan pergi ngantor, sampai mau tidur lagi pastinya gatel banget yah kalau nggak scrolling timeline Instagram, update Path, whatsapp-an, line, dan teman-temannya? Kebetulan skripsiku tahun lalu membahas tentang fenomena belanja online di kalangan Generasi Y. Hasilnya, kuesionernya membuktikan bahwa rata-rata mahasiswa berusia 19-24 tahun mengakses internet lebih dari 12 jam per harinya. 

Nah sekarang kita kenalan sama Halo BCA Chat, yuk!

Mengenal Halo BCA Chat

Nah, untuk mengimbangi karakteristik Generasi Millenials yang hobi banget chatting, BCA meluncurkan inovasi terbarunya yaitu Halo BCA Chat. Melalui layanan Halo BCA Chat, kamu akan langsung terhubung dengan Agent Halo BCA. Di Halo BCA Chat ini, kamu bisa chat sepuasnya selama 24 jam, lho. Keren banget yah!

Fasilitas Halo BCA Chat tidak hanya bisa dinikmati oleh kamu yang sudah terdaftar sebagai nasabah BCA saja. Kamu yang masih berstatus calon nasabah BCA pun bisa berkomunikasi dengan Agent Halo BCA melalui fasilitas ini. Halo BCA berupa akses chat widget di pojok kanan bawah website www.bca.co.id.

Halo BCA Chat terletak di pojok kanan bawah

Di Halo BCA Chat, kamu bisa memperoleh informasi seputar perbankan dan fasilitas BCA. Lagi galau mau buka tabungan baru tapi bingung harus pilih program apa juga bisa ditanyakan via Halo BCA Chat, guys! Feel free to ask anything lah guys, selama masih sebatas infomarsi seputar perbankan dan fasilitasnya. Jadi kalau kamu mau komplain di Halo BCA Chat, bukan pada tempatnya lho.

Fasilitas yang Ditawarkan Halo BCA Chat

Pastinya kamu bertanya-tanya dong, apa saja sih yang bisa ditanyakan via Halo BCA Chat? Berikut hal-hal yang bisa ditanyakan dan tidak bisa kita tanyakan pada agent Halo BCA Chat.


Melalui Halo BCA Chat, kamu bisa tahu informasi produk terbaru yang ditawarkan Halo BCA. Promosi-promosi baru yang ditawarkan BCA pun bisa kamu akses melalui Halo BCA Chat. Buat kamu yang mager (baca: malas) stalking dan browsing

Halo BCA Chat akan sangat membantu untuk menjawab pertanyaanmu. Misalnya, gimana sih cara membuat kartu kredit baru? Apa saja yang perlu dipersiapkan? Prosesnya bagaimana? Berapa lama? Harus melalui tahap apa saja?

Well, semua akan langsung dijawab secara berurutan oleh Agent Halo BCA Chat.


How to Use Halo BCA Chat?

Gimana sih biar bisa mengakses Halo BCA Chat?

Gampang banget, guys! Berikut langkah-langkah yang harus kamu lakukan untuk bisa menggunakan layanan Halo BCA Chat:

Langkah-langkah menggunakan Halo BCA Chat
1.Kunjungi laman www.bca.co.id pada browsermu. Klik pojok kanan bawah.

2. Setelah di Klik, akan muncul pop up Halo BCA Chat. Sebelum menikmati layanan Halo BCA Chat, kamu harus memasukkan data diri kamu terlebih dahulu. Klik mulai jika settingan bahasamu adalah Bahasa Indonesia.

3. Setelah memasukkan data diri kamu, kamu akan langsung terhubung dengan agent Halo BCA Chat. Kamu bisa langsung tanyakan pertanyaanmu deh.

form data diri yang harus diisi sebelum memulai layanan Halo BCA Chat

Menariknya, salinan seluruh percakapan kita dengan agent Halo BCA Chat akan langsung dikirimkan via email, lho. Jadi nggak perlu khawatir jika ke depannya akan menanyakan pertanyaan serupa, kamu masih tetap mempunyai salinan percakapannya di emailmu.

Mudah dan sangat menarik bukan layanan terbaru dari BCA ini? Kalau aku sih, yes. 

Halo BCA Chat ini membantu banget buat aku yang senang kepo-kepo dan ingin tahu update terbaru dai BCA. Di sisi lain, calon nasabah pun akan terbantu dengan adanya layanan ini. 

Makin mudah untuk memilih produk yang sesuai dengan kebutuhan kita. Interaksi dan komunikasi yang lebih cepat dengan adanya Halo BCA Chat juga akan meningkatkan kepuasan dari sisi pelanggan.

Penasaran? Yuk cobain langsung Halo BCA Chatnya :D

Kunjungi www.bca.co.id sekarang juga, guys!

4 comments:

  1. Sungguh yang begini ini harus melihat ifa si gadis millenial hits masa kini, mihihi. Kamu terdepan ya kaaaak..

    ReplyDelete
    Replies
    1. wkwkwkwk sist bisa ae. Iya sist kudu kekinian nih inovasi terupdate dari Halo Bca. Udah cobain belum Halo BCA Chatnya? :D

      Delete
  2. gaperlu pulsa telpon lagi ya kaak

    ReplyDelete
  3. Selama ini aku selalu melalui Twitter kalau ada komplain atau nanya-nanya. Untungnya admin Twitter BCA fast response dalam menjawab twit aku.

    ReplyDelete

Thankyou for visiting my blog. Let's connect & be a friend:D

Cheers,
Ifa

Powered by Blogger.